Blog informasi teknologi seputar smartphone, komputer dan elektronik update dan trending di google

Tampilkan postingan dengan label Aplikasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Aplikasi. Tampilkan semua postingan

Rabu, 17 Juni 2020

Daftar 5 aplikasi pembuat animasi android


Jikintech - Untuk mengisi waktu luang yang kita miliki selama tidak ada kegiatan, sebagian besar orang akan mengisinya dengan menjalankan hobinya masing-masing. Ada yang suka menggambar, bermain musik olahraga dan sebagainya. Salah satunya adalah membuat Animasi. Berikut ini akan saya berikan daftar aplikasi pembuat animasi android yang bisa kita gunakan untuk membuat animasi sederhana hingga tingkat profesional.


Cara membuat animasi


Dalam membuat animasi tentunya akan memerlukan keahlian dalam menggambar dan sedikit bumbu-bumbu dalam dunia perfilm-an. Karena kita akan membuat gambar-gambar yang akan kita jadikan film dalam bentuk animasi. Selain itu kita juga harus pandai-pandai dalam menggonakan tools animasi yang disediakan untuk memperoleh hasil yang maksimal.

Langkah pertama tentu kita harus menentukan ide/tema cerita animasi terlebih dahulu agar mempermudah kita dalam membuat alur cerita. Kemudian buatlah alur cerita yang akan kita buat. Bisa dengan membuat kerangka cerita berupa tulisan atau sketsa gambar sebagai pedoman dalam proses pembuatannya. 

Kemudian kita mulai membuat gambar animasi pada aplikasi pembuat animasi yang kita miliki. Dalam beberapa aplikasi, kita bisa membuatnya hanya dengan menggunakan satu aplikasi saja. Namun juga kita bisa menggunakan beberapa aplikasi pendukung untuk mendapatkan fitur-fitur tertentu yang tidak ada dalam aplikasi yang kita gunakan. 

Untuk hasil yang bagus kita perlu membuat animasinya dengan cara menggambarnya frame demi frame secara berurutan dan teratur. Agar hasilnya menjadi sebuah gerakan yang lebih natural seperti dalam proses pembuatan animasi yang ada pada film kartun yang sering kita tonton. Tentunya dengan menggambar animasi per frame akan membuat sebuah gerakan yang lebih teratur, tapi juga perlu ketelitian dan kesabaran ekstra dalam membuatnya. Tak jarang para animator profesional memerlukan waktu hingga satu minggu untuk membuat animasi berdurasi 30 menit saja. 

Aplikasi pembuat animasi android

Ada beberapa aplikasi pembuat animasi android yang tersedia di Playstore yang bisa kita gunakan untuk membuat animasi, diantaranya adalah 

1. Kinemaster


Aplikasi ini sebenarnya adalah aplikasi edit video untuk android. Namun jika kita mengerti cara kerjanya, kita bisa menggunakannya untuk membuat animasi di android. Fitur yang ada dalam aplikasi Kinemaster ini cukup lengkap karena memiliki beberapa fitur animasi yang biasa digunakan untuk membuat atau mengedit film. 

Dengan aplikasi ini kita bisa membuat animasi dengan menambahkan gambar background dan memasukkan gambar karakter yang bisa kita atur pergerakannya. Menurut saya aplikasi ini sangat lengkap dalam hal fitur yang dimiliki. Jadi sangat cocok untuk dijadikan alat membuat animasi.

Fitur :

• Tambah dan gabungkan beberapa lapis video, gambar, stiker, efek khusus, teks, dan tulisan tangan.
• Alat penyesuaian warna untuk memperbaiki dan meningkatkan video dan gambar.
• Bagikan video ke YouTube, Umpan dan Cerita Facebook, Umpan dan Cerita Instagram, dan banyak lagi.
• Membalikkan video anda 
• Memadukan mode untuk menciptakan efek yang mengejutkan dan indah.
• Tambahkan sulih suara, musik latar, pengubah suara, dan efek suara.
• Alat pengeditan untuk memotong, memisahkan, dan memotong video Anda.
• Toko Aset menyediakan musik, klip video, font, stiker, transisi, dan lainnya untuk meningkatkan video Anda, selalu diperbarui setiap minggu.
• Kontrol kecepatan untuk selang waktu dan efek gerakan lambat.
• Peralatan Preset EQ, ducking, dan amplop volume otomatis untuk audio imersif.
• Alat Animasi Keyframe untuk menambahkan gerakan ke lapisan-lapisan video.
• Ekspor video 4K 2160p pada 30FPS dan terapkan berbagai filter warna berbeda untuk membuat video Anda lebih menonjol.
• Dan lebih banyak lagi fitur, opsi, dan pengaturan.

2. Flipa Clip


Aplikasi pembuat animasi yang kedua yaitu Flipa Clip. Cara kerjanya sama seperti flip book yaitu dengan menggambarnya pada sebuah layer kemudian pada layer berikutnya kita gambar lagi dengan membuat sedikit pergeseran atau perubahan gerakan pada karakter yang kita gambar. Untuk membuat animasi dengan aplikasi Flipa Clip ini kita harus memiliki skill menggambar yang bagus dan imajinasi yang baik. Karena kita harus menggambarnya per layer.

Meskipun kita harus menggambarnya per layer, namun hasilnya akan memberikan kesan natural pada gerakan yang ada dalam gambar. Memang dengan cara ini memerlukan banyak waktu, tapi jika kita serius dan telaten maka akan memberikan hasil yang baik.

FITUR

PERALATAN MENGGAMBAR
• Buat gambar menggunakan peralatan praktis seperti Kuas, Laso, Isi, Penghapus, Bentuk penggaris, dan Sisip teks beserta banyak pilihan font. Semuanya gratis!
• Tersedia ukuran kanvas kustom hingga 1920x1920.
• Dukungan Stylus peka tekanan, termasuk Samsung S Pen.

LAYER
• Gunakan gratis hingga 3 layer!
• Beli versi pro untuk menambahkan hingga 10 layer tetapi kinerja aplikasi mungkin menurun jika Anda menambahkan lebih dari 6 layer.

PERALATAN ANIMASI
• Animasi frame per frame sangat mudah dibuat berkat linimasa animasi yang intuitif dan peralatan praktis seperti Skin onion, Penayang frame, dan Kisi.

TAMBAHKAN AUDIO
• Tambah dan edit klip audio dengan mudah menggunakan hingga enam trek audio gratis, termasuk rekaman suara!
• Tambahkan sendiri berkas audio kustom dengan sedikit biaya.
• Berkreasilah dengan paket audio fx suara terpilih yang populer.

SISIP GAMBAR/VIDEO
• Animasikan gambar yang diimpor atau dibubuhkan di video, memberi nuansa rotoskop.

MEMBUAT dan BERBAGI FILM
• Pilih berkas MP4 atau GIF untuk animasi akhir.
• Sekuens PNG dengan dukungan transparansi.
• Berbagi animasi di mana saja: TikTok, YouTube, Instagram, Facebook, atau Tumblr.

3. ToonHive


Dengan pembuat animasi kartun ToonHive, Anda dapat menganimasikan kartun atau stickman, merekam suara Anda ke dalamnya dan membagikannya sebagai video.

Bagian animasi dilengkapi dengan seperangkat alat lengkap untuk membuat bingkai dengan bingkai animasi kartun 2D, ditambah alat-alat baru yang akan meniup pikiran Anda.

Bagian audio juga menyertakan seperangkat alat perekam audio lengkap, yang memungkinkan Anda untuk menambahkan suara Anda, suara latar belakang, mengubah suara Anda saat Anda merekamnya ke dalam animasi Anda, sehingga Anda akan terdengar seperti tokoh kartun yang nyata. Anda juga dapat menambahkan efek suara FX dan lainnya ke animasi Anda.

ToonHive dirancang dengan berbagi dalam pikiran, jadi setiap video kartun yang Anda buat di sini memiliki kehidupannya sendiri, dan dapat tumbuh mandiri dari Anda sang animator.

Aplikasi ini seperti pembuat animasi flipbook dari masa depan, dan memiliki dukungan penuh untuk perangkat Samsung Galaxy Note dengan Spen.

4. Stick Nodes


Stick Nodes adalah aplikasi animator stickman tangguh yang dibuat dengan mempertimbangkan perangkat seluler. Terinspirasi dari komunitas animator stickfigure, Stick Nodes memungkinkan pengguna untuk membuat film berbasis stickfigure mereka sendiri dan bahkan mengekspornya sebagai video GIF animasi dan MP4. Ini adalah salah satu aplikasi animasi paling populer di kalangan animator pemula.

Fitur 


◆ Otomatis bingkai-tweening, membuat animasi Anda lebih lancar secara instan
◆ Tambahkan efek suara ke bingkai animasi Anda, untuk membuat film yang  epik *
◆ Kamera virtual untuk bergerak dan memperbesar, buat animasi Anda terlihat lebih sinematik
◆ Memiliki beragam bentuk, warna / skala berdasarkan per segmen
◆ Dengan warna gradien menjadikan stickfigures Anda terlihat realistis atau kartun
◆ Fitur penambahan teks memudahkan untuk menambahkan teks dan dialog ke animasi Anda
◆ Kemampuan untuk membuat, menyimpan, mengimpor, dan membagikan stickfigures yang Anda buat
◆ Ribuan stickfigures tersedia secara gratis di situs web secara gratis
◆ Kompatibilitas dengan file STK yang dibuat Pivot (versi 2.2.7 dan sebelumnya)
◆ Memiliki user interface yang baik dengan fitur cubit-zoom untuk kemudahan dan kenyamanan
◆ Maju dan mundur-menguliti bawang untuk animasi yang tepat
◆ sistem undo / redo, jangan khawatir tentang kesalahan
◆ Ekspor ke GIF atau MP4 untuk saluran Youtube Anda*
* Harap diperhatikan, suara dan ekspor MP4 hanya untuk pengguna PRO.

5. Stickdraw


Sama seperti aplikasi Sticknodes, aplikasi ini adalah untuk membuat animasi stickfigure yang sangat mudah dipakai. Gambar dengan tangan atau stylus pen. Pindah dari satu frame ke frame berikutnya. Save dan anda bisa menikmati animasi buatan anda sendiri. StickDraw sangat cocok untuk membuat dipakai dalam pembuatan animasi-animasi sederhana.

Fitur-fitur StickDraw:

* Gambar dengan mudah menggunakan jari atau stylus.
* Tersedia fitur Shapes seperti Freeform, garis, persegi panjang, segi tiga dan lain-lain.
* Animasi dibuat frame to frame.
* Fitur copy paste yang memudahkan kita agar tidak perlu menggambar karakter dari awal.
* Salin animasi ke gif atau mp4 (video) untuk kita share kepada orang lain.

Itulah daftar 5 aplikasi pembuat animasi android yang bisa kita gunakan untuk membuat animasi di HP android.