Blog informasi teknologi seputar smartphone, komputer dan elektronik update dan trending di google

Minggu, 31 Maret 2019

Penjelasan dan Fungsi Hardisk Pada Komputer


Pada sebuah PC atau komputer dan laptop terdiri dari beberapa macam komponen yang saling terhubung satu sama lain dan memiliki fungsi serta peranannya masing-masing agar komputer atau laptop bisa berjalan dengan baik. Salah satu komponen utama dan terpenting dalam komputer yaitu hardisk.

Hardisk itu sendiri merupakan komponen perangkat keras atau hardware yang terdapat pada CPU dan laptop yang berguna untuk menyediakan ruang penyimpanan data atau output dari proses data yang dilakukan oleh komputer. Hardisk pada umumnya memiliki komponen mekanik didalamnya untuk dapat menyimpan data.



Komponen hardisk ini pada umumnya memiliki bentuk kotak yang didalamnya terdapat piringan atau plate dimana data-data tersebut disimpan. Hardisk bersifat menyimpan data secara permanen meskipun komputer atau laptop anda sudah dimatikan, data-data tersebut akan tetap ada dan tersimpan. kecuali jika anda menghapus data tersebut secara manual atau apabila terjadi kerusakan pada hardisk seperti misalnya terkena virus maka data-data yang tersimpan dalam hardisk kemungkinan akan hilang atau terhapus.

Sebelum bisa digunakan hardisk harus terlebih dahulu di partisi sesuai dengan format sistem operasi yang di gunakan. Contoh dalam windows format partisi pada hardisk biasanya jenis NTFS.

NTFS kepanjangan dari New Technology File System, yang merupakan sebuah sistem berkas yang dimasukkan oleh Microsoft dalam kumpulan sistem operasi windows NT, yang terdiri dari Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7. Sistem berkas NTFS memiliki sebuah desain yang sederhana tapi memiliki kemampuan yang lebih dibanding kelompok sistem berkas FAT.

FAT adalah singkatan dari File Allocation Table yang artinya Tabel Alokasi Berkas adalah sebuah sistem berkas yang menggunakan struktur tabel alokasi berkas sebagai cara beroperasinya.

 NTFS menawarkan beberapa fitur yang dibuuhkan dalam sebuah lingkungan yang terdistribusi, seperti pengaturan akses (access control) siapa saja yang berhak mengakses sebuah berkas atau direktory, penetapan kouta berapa banyak setiap pengguna dapat menggunakan kapasitas hardisk, fitur enkripsi serta toleransi terhadap kesalahan (fault tolerance).

 Mengapa format penting untuk di lakukan? Karena agar sistem operasi bisa mengenali dan menggunakan hardisk sesuai dengan format yang sesuai dengan sistem operasi tersebut.

Fungsi Hardisk adalah untuk menyimpan data secara permanen ke dalam sector – sector yang terdapat pada disk yang telah tersedia di dalamnya untuk di read atau write. Lain hal nya dengan RAM yang fungsinya hanya untuk menyimpan data secara sementara. Oleh karena itu peranan hardisk sangat lah vital karena apa gunanya komputer jika tidak bisa menyimpan data yang telah di proses.

Hardisk memiliki beberapa jenis, yaitu Hardisk IDE, Hardisk ATA, Hardisk SATA dan SSD. Masing-masing jenis hardisk tersebut memiliki perbedaan. Dan bisa dilihat dengan jelas perbedaannya ada pada bentuk dan model socketnya. Mari kita simak penjelasan singkat berikut ini.

IDE (Integrated Drive Electronics)



Merupakan standar interface antara bus data motherboard komputer dengan disk storage. IDE interface di buat berdasarkan IBM PC Industry Standard Architecture (ISA) 16-bit bus. Interface dari IDE adalah interface untuk storage devices yang dapat teringrasi untuk disk atau CD-ROM drive. Walaupun IDE merupakan teknologi yang umum, kebanyakan orang menggunakan istilah IDE untuk merujuk pada spesifikasi ATA. Sedangkan AHCI (Advance Host Controller Interface) merupakan mekanisme hardware yang membolehkan software untuk berkomunikasi dengan SATA seperti host bus adapter yang didesain untuk hot-plugin dan native command queuing (NCQ) yang dapat menaikan kemampuan komputer/sistem/hard disk terutama dalam lingkungan multi tasking dengan cara membolehkan drive untuk menjalankan perintah baca tulis yang dikirim secara acak dengan tujuan untuk optimalisasi perpindahan head pada proses pembacaan. AHCI telah di dukung oleh berbagai sistem operasi seperti Windows Vista dan Linux kernel 2.6.19.

ATA (Advanced Technology Attachment)



Tipe ATA di buat berdasarkan standard tahun 1986 dengan menggunakan 16 bit paralel dan terus berkembang dengan penambahan kecepatan transfer dan ukuran sebuah disk. Standard terakhir adalah ATA-7 yang dikenalkan pertama kali pada tahun 2001 oleh komite T13(komite yang bertanggung jawab menentukan standard ATA). Tipe ATA-7 memiliki data transfer sebesar 133 MB/sec. Kemudian pada tahun 2000 ditentukan standar untuk paralel ATA yang memiliki data rate sebesar 133 MB/sec, tapi paralel ATA terdapat banyak masalah hal singnal timin, EMI (electromognetic interference) dan intergitas data. Kemudian para industri berusaha menyelesaikan masalah yang di timbulkan oleh paralel ATA dan di buat standar baru yang di sebut Serial ATA (SATA). ATA (Advanced Technology Attachment) menggunakan 16 bit paralel digunakan untuk mengontrol peralatan komputer, dan telah di pakai selama 18 tahun lebih sebagai standar. Perbedaan SATA dan ATA yang paling mudah adalah kabel data dan power yang berbeda. Standar ATA, seperti 200GB Western Digital Model, mempunyai dua inch kabel ribbon dengan 40 pin koneksi data dan membutuhkan 5V untuk setiap pin dari 4 pin connection. Sedangkan SATA seperti 120 GB western Digital Model mempunyai lebar setengah inci, 7 connector data connection sehingga lebih tipis dan mudah untuk mengatur kebel datanya. Kabel data SATA mempunyai panjang maksimal 1 meter (39.37 inci) lebih panjang dari ATA yang hanya 18 inci.

SATA (Serial Advanced Technology Attachment)



Adalah bus primer pada komputer yang didesain untuk mentransfer data antara motherboard dan media penyimpanan data, seperti hard disk dan optical drive di dalam komputer. Dengan 15 pin kabel power dengan 250 mV, tampaknya memerlukan daya lebih banyak di bandingkan dengan 4 pin ATA, tapi dalam kenyataanya sama saja. Dan kemampuan SATA yang paling bagus adalah tercapainya maximum bandwith yang mungkin yaitu sebesar 150 MB/sec. Keuntungan lainya dari SATA adalah SATA di buat dengan kemampuan hot-swap sehingga dapat mematikan dan menyalakan tanpa melakukan shut down pada sistem komputer. Sedangkan dalam harga, drive SATA lebih mahal sedikit di bandingkan drive ATA. Jadi SATA lebih memiliki keuntungan dibandingkan ATA dalam connector, tenaga, dan yang paling penting performanya. Saat ini standar ATA telah mulai di tinggalkan dan produsen memilih standart SATA.

SSD (Solid State Disk)



SSD sudah menggunakan teknologi seperti USB Drive atau memori komputer. Seperti yang kita ketahui bahwa hardisk yang biasa digunakan masih memiliki bagian mekanik didalamnya agar bisa menyimpan data. Jika diperhatikan bahwa media seperti USB Drive ini tidak memiliki bagian yang bergerak. Intel bekerja sama dengan pabrik asal Taiwan yaitu Kingston untuk memasarkan SSD Intel sehingga kehadiran kedua nama tersebut menjadikan pasar SSD makin bertambah. Nama yang sudah tidak asing lagi di dunia SSD adalah Sandisk, Samsung, Imation, Toshiba dan bahkan Seagate pun akan merambah juga ke pasar SSD ini. Kedepannya media penyimpanan akan lebih mengarah ke SSD karena memiliki banyak keunggulan dibandingkan media penyimpanan saat ini seperti Harddisk.

Nah, itulah sedikit penjelasan mengenai hardik dan fungsinya dalam menunjang kinerja komputer atau laptop agar dapat bekerja dengan maksimal dalam hal penyimpanan data-data penting.

Baca Juga

Minggu, 24 Maret 2019

Pengertian Fungsi Elco ( Elektrolit Kondensator )



pengertian electrolit condensator (elco) | jikintech.blogspot.com


Elco ( Electrolit Condensator) adalah kondenstor yang biasanya berbentuk tabung, mempunyai dua kutub kaki berpolaritas positif dan negatif ditandai oleh kaki yang panjang positif sedangkan yang pendek negatif atau yang dekat tanda minus ( - ) adalah kaki negatif. Nilai kapasitasnya dari 0,47 µF (mikroFarad) sampai ribuan mikroFarad dengan voltase kerja dari beberapa volt hingga ribuan volt.

Ada berbagai macam lambang gambar untuk Elco ini, diantaranya :

pengertian electrolit condensator (elco) | jikintech.blogspot.com

Selain kondensator elektrolit yang mempunyai polaritas pada kakinya, ada juga kondensator yang berpolaritas yaitu kondensator solid tantalum.
Kerusakan umum pada kondensator elektrolit di antaranya adalah:
  • Kering (kapasitasnya berubah)
  • Konsleting (Hubungan arus pendek)
  • Meledak, yang bisa dikarenakan salah dalam memasang, pemberian tegangan positif dan negatifnya, jika batas maksimum voltase dilampaui juga bisa meledak.
Artinya, kerusakan elco itu sendiri bisa disebabkan karena salah memasang, konsleting, kering dan tegangan yang berlebihan. Biasanya jika digunakan terlalu lama atau non-stop juga bisa meledak. Seperti misalnya lampu rumah kita yang menggunakan komponen elektronik seperti lampu hemat energi yang banyak digunakan dirumah, gedung dan jalan jika digunakan terus menerus selama 24 jam non-stop maka akan cepat rusak karena tegangan yang berlebihan.

Maka dari itu sebaiknya demi keamanan untuk menhindari kerusakan dan hal-hal yang tidak diinginkan, alangkah baiknya jika kita memberikan waktu untuk istirahat pada peralatan-peralatan elektronik yang menggunakan elco dan komponen lainnya. Karena semua komponen elektronik pasti memiliki batas kemampuan pengoperasian masing-masing. Terlebih jika komponen elektronik tersebut memiliki kualitas yang buruk, tentu sangat rawan terjadi kerusakan.

Kapasitor bekerja dalam suatu rangkaian elektronika dengan cara mengalirkan elektron menuju ke kapasitor elco. Setelah kapasitor tersebut sudah dipenuhi oleh elektron, tegangan akan mengalami perubahan. Kemudian elektron yang ada didalam kapasitor akan keluar dan mengalir menuju ke rangkaian atau komponen yang membutuhkan elektron.

Jadi, elco itu sendiri memiliki fungsi untuk menyimpan elektron dan menyalurkan elektron tersebut ke rangkaian elektronik atau komponen elektronik yang membutuhkan.

Baca Juga

Selasa, 19 Maret 2019

Cara Memasang Kabel Front Panel PC ke Motherboard Yang Benar

Cara Memasang Kabel Front Panel PC ke Motherboard - Komputer atau PC adalah perangkat yang sering kita gunakan untuk mengerjakan tugas-tugas seperti tugas sekolah, pekerjaan dan lainnya. namun terkadang saat kita akan menggunakan sebuah PC sering terjadi kendala seperti misalnya komputer kita tidak bisa menyala saat dihidupkan.

cara memasang kabel front panel pc ke motherboard yang benar | jikintech.blogspot.com

Penyebabnya pun bermacam-macam, mulai dari ada komponen yang rusak atau ada kebel yang tidak terhubung dengan baik. Kendala semacam ini wajar terjadi karena penggunaan komputer yang terus menerus pasti lama kelamaan juga akan terjadi kerusakan.

Namun apabila penyebab yang timbul ketika komputer tidak bisa menyala itu karena ada kabel yang tidak terhubung dengan benar maka kita bisa memperbaikinya sendiri. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi mengenai cara memasang kabel front panel PC ke motherboard.

 ketika kita membuka CPU untuk memperbaiki atau merakit PC(personal computer) pasti kalian akan berurusan dengan yang namanya kabel front panel. Kabel front panel ini mempunyai fungsi yang sangat vital pada sebuah PC. Dari beberapa orang termasuk saya sendiri pernah membokar atau merakit PC tidak tahu cara pemasangannya.

Padahal dengan pemasangan kabel front panel yang benar, kita bisa menghidupkan PC dengan menekan tombol power dan juga merestart komputer dengan menekan tombol restart dengan mudah. Akan tetapi jika kita tidak bisa memasangnya maka komputer anda mungkin tidak bisa di hidupkan.

Kabel front panel ini terdiri dari 4 pasang kabel, antara lain :

  1. HDD LED untuk lampu LED Harddisk
  2. Power LED untuk lampu LED Power
  3. Reset SW untuk tombol Reset
  4. Power SW untuk tombol power 
cara memasang kabel front panel pc ke motherboard yang benar | jikintech.blogspot.com

Kabel yang pertama yaitu kabel HDD LED untuk digunakan sebagai indikator lampu harddisk agar bisa menyala. Kemudian ada kabel LED Power untuk menyalakan lampu power ketika komputer dihidupkan. Sedangkan kabel Power SW adalah untuk tombol power CPU, yaitu tombol yang sering kita gunakan untuk menghidupkan komputer. Dan kabel Reset SW untuk tombol restart komputer.

Kabel-kabel inilah yang harus dipasangkan ke motherboard dengan baik dan benar agar komputer dapat dihidupkan dengan mudah. Kabel front panel ini memiliki tempat khusus di motherboard berjumlah 10 pin. Namun salah satu pin yaitu nomor 10 biasanya tidak diberi pin untuk memasang kabel. Urutan nomor pin kabel front panel ini bisa anda amati pada gambar dibawah ini.
cara memasang kabel front panel pc ke motherboard yang benar | jikintech.blogspot.com

Pada pemasangan kabel front panel ini sudah ada cara pemasangannya, biasanya terdapat pada sebuah buku manual motherboard saat kita membeli PC. Akan tetapi jika kita membeli PC yang bekas otomatis buku tersebut tidak kita dapatkan. Tapi tenang saja, sekarang hampir semua motherboard sama dalam pemasangan kabel front panel, jadi kita bisa memasang kabel front panel sendiri tanpa adanya buku panduan.

Pada kabel front panel ini terdapat 10 pin. Lima pin berada di atas semuanya bernomer genap, urutan pemasangan dari kiri ke kanan bernomer 2-4-6-8-10. Sedangkan pin yang ada di bawah semua bernomer ganjil, urutannya masih sama dari kiri ke kanan bernomer 1-3-5-7-9. Untuk mengetahui susunan pemasangan kabel front panel lihat di bawah ini :

  • 1-3 untuk kabel HDD LED
  • 2-4 untuk kabel POWER LED
  • 5-7 untuk kabel RESET SW
  • 6-8 untuk kabel POWER SW
  •  9 dikosongi (tidak dipasang kabel apapun)
  • 10 tidak memiliki pin
cara memasang kabel front panel pc ke motherboard yang benar | jikintech.blogspot.com


Pin yang akan di hubungkan dengan kabel positif adalah pin 1,2,6,7, sedangkan kabel negatif di hubungkan ke pin nomer 3,4,5,8. Yang berbeda hanyalah pin nomer 5,7 yang berbanding terbalik dengan lainnya, pin lainnya dari positif-negatif sedangkan nomer 5,7 dari negatif-positif. Untuk lebih mudah menghafalkannya gunakanlah susunan seperti ini 1-3 = positif-negatif, 2-4 = positif negatif, 5-7 = negatif-positif dan 6-8 = positif-negatif.

Dari data diatas dapat kita simpulkan bahwa hanya pin nomor 5-7 saja yang memiliki muatan berbeda dengan yang lainnya yaitu negatif-positif. Kalau yang lainnya kan positif-negatif. Namun untuk kabel Power SW dan Reset SW biasanya tidak perlu memperhatikan positif-negatifnya (dibolak-balik sama saja dan tidak apa-apa) akan tetapi ada baiknya untuk tetap memperhatikan posisi pin positif dan negatifnya demi keamanan.

cara memasang kabel front panel pc ke motherboard yang benar | jikintech.blogspot.com


Pada saat menentukan warna pada kabel positif atau negatif tinggal melihat warnanya saja. Untuk kabel negatif biasanya berwarna hitam atau putih. Akan tetapi jika ada kabel hitam dan putih dalam satu pasangan maka warna putihlah yang negatif. Dan jika ada kabel dan tidak ada warna hitam dan putih, maka umumnya ada warna merah sebagai kabel positif.

Setelah kita memahami seperti apa kabel-kabel front panel baik posisi pin di motherboard dan polaritas serta warnanya, maka kita tinggal memasang kabel-kabel tersebut sesuai ketentuan diatas. Kabel-kabel inilah yang akan kita hadapi ketika komputer tidak bisa menyala karena ada kabel yang tidak terhubung dengan baik atau lepas.

Setelah kabel-kabel front panel terpasang dengan benar maka kita tinggal menyalakan komputer kita. Jika tidak ada masalah lain pada komponen PC lainnya pasti komputer kita akan menyala kecuali jika mati lampu.

Mungkin itu saja informasi yang bisa saya berikan mengenai cara memasang kabel front panel yang benar. Semoga bermanfaat ya,...

Baca Juga

Jumat, 01 Maret 2019

Spesifikasi Sony Xperia 10 Plus Terbaru

Sony kini telah resmi merilis smartphone terbarunya yaitu Sony Xperia 10 Plus yang sudah dipamerkan diajang MWC 2019 kemarin.

Spesifikasi sony xperia 10 plus terbaru | jikintech.blogspot.com


Sony Xperia 10 Plus ini memiliki body yang semok alias bongsor dengan rasio aspek layar 21 : 9. Dibekali dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal sebesar 64 GB. Namun ada juga versi dari Sony Xperia 10 Plus yang memiliki RAM sebesar 6 GB, tetapi sayangnya versi ini hanya tersedia di negara China.

Untuk lebih jelasnya, mari kita lihat spesifikasi lengkap dari Sony Xperia 10 Plus berikut ini :

LAUNCH

  • Diumumkan   :  Februari 2019
  • Status               : Dirilis, Februari 2019

BODY & JARINGAN

  • Ukuran     : 156 x 68 x 8.4 mm
  • Berat         :  180 gram
  • Tipe SIM   :  Single SIM / Hybrid Dual SIM
  • Jaringan   :  2G, 3G, 4G LTE

PLATFORM

  • Sistem OS   :  Android PIe 9.0
  • Chipset        :  Qualcomm Snapdragon 636
  • CPU              :  Octa-core 1.8 GHz Kryo 260
  • GPU              :  Adreno 509

PENYIMPANAN

  • RAM            :  4 GB / 6 GB (untuk negara China)
  • Internal      :  64 GB
  • Eksternal    :

LAYAR

  • Jenis         :  IPS LCD capacitive touchscreen 16 juta warna
  • Resolusi   :  1080 x 2520 piksel
  • Ukuran    :  6.5 inch
  • Perlindungan : Corning Gorilla Glass 5
KAMERA 

  • Depan          :  8 MP, dengan fitur HDR dan video 1080p@30fps
  • Belakang     : 12 MP + 8 MP 
  • Fitur             :  2x optical zoom, LED flash, HDR, panorama
  • Video            :  2160p@30fps, 1080p@30fps
FITUR

  • Sensor              : Fingerprint (samping), accelerometer, proximity, compass
  • Perpesanan     : SMS(threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
  • Browser           : HTML5
  • WLAN               : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
  • Bluetooth          : 5.0, A2DP, LE, aptX HD
  • GPS                     : Yes, with A-GPS, GLONASS
  • Radio                  : FM Radio
  • USB                     : 2.0, Type-C 1.0 reversible connector; USB Host
  • Loudspeakers   : Yes
  • 3.5mm jack       : Yes

BATERAI

  • Non-removable Li-Ion 3000 mAh with Fast battery charging 18W (Quick Charge 3.0) USB Power Delivery

WARNA
  • Navy, Black, Silver, Gold
GAMBAR

Spesifikasi sony xperia 10 plus terbaru | jikintech.blogspot.com
Spesifikasi sony xperia 10 plus terbaru | jikintech.blogspot.com


Spesifikasi sony xperia 10 plus terbaru | jikintech.blogspot.com


Spesifikasi sony xperia 10 plus terbaru | jikintech.blogspot.com


Itulah sedikit informasi mengenai spesifikasi dan review singkat dari Sony Xperia 10 Plus terbaru yang mungkin bisa membantu memberikan gambaran singkat mengenai spesifikasi smartphone terbaru dari Sony tersebut.